Jumat, 23 Februari 2018

Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan Melakukan Memorandum Of Understanding (MoU) Dengan Pengadilan Agama Pematang Siantar

Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan melakukan penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum Of Understanding (MoU) dengan Pengadilan Agama Pematang Siantar. Kegiatan ini dihadiri oleh Ketua I STAI Panca Budi Perdagangan yaitu Dra. Hj. Elpianti Sahara Pakpahan, M.A dan bapak Muhammad Wahyudi, M.Pd.I.
Dari pihak Pengadilan Agama kegiatan ini di hadiri langsung oleh Ketua Pengadilan Agama Pemantang Siantar yaitu Drs. Azizon,S.H. M.H.
Kegiatan ini diawali dengan pembukaan dan pada akhirnya kegiatan ini berujung dengan penjalinan kerja sama yaitu dengan di adakanya penandatangan nota kesepahaman atau Memorandum Of Understanding (MoU) yang di lakukan oleh kedua pihak.
Dan kegiatan ini juga sekaligus di lakukan untuk pelepasan mahasiswa STAI Panca Budi Perdagangan yang melaksanakan kegiatan KKNI (Kuliah Kerja Nyata Integratif) yang berlangsung selama 1 bulan lamanya.
Semoga dengan diadakannya jalinan kerja sama antara STAI Panca Budi Perdagangan dengan Pengadilan Agama Pemantang Siantar dapat terjalin dengan baik untuk kedepannya . Dan bagi mahasiswa yang telah selesai melaksanakan KKNI (Kuliah Kerja Nyata Integratif) dapat menjadi pengalaman bagi masing - masing individu mahasiswa dan menjadi pembelajaran berharga bagi mahasiswa STAI Panca Budi Perdagangan untuk lebih maju lagi kedepannya.





Kamis, 22 Februari 2018

Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan Melakukan Rapat Dosen

Sabtu, 10 Februari 2018
Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan melakukan rapat dengan dosen untuk membahas sejumlah persoalan untuk meningkatkan kemajuan STAI Panca Budi.
Adapun sejumlah persoalan yang dibahas yaitu mengenai :
1. Menentukan jadwal perkuliahan semester genap tahun ajaran 2017/2018.
2. Membentuk kepengurusan LPPM STAI Panca Budi Perdagangan.
3. Membentuk kepengurusan pembuatan jurnal di STAI Panca Budi Perdagangan.
4. Menentukan dosen pengampuh mata kuliah untuk perkuliahan semester genap.

Kegiatan rapat dosen ini berlangsung dengan lancar dan baik, kegiatan tanya jawab juga terjadi pada rapat dosen kali ini. Kegiatan ini langsung dihadiri oleh Ketua I STAI Panca Budi Perdagangan yaitu Dra. Hj.Elpianti Sahara Pakpahan,M.A, selanjutnya oleh Ketua II STAI Panca Budi Perdagangan yaitu Nilna Mayang Kencana Sirait, M.Pd.I, KA. Prodi Hukum Ekonomi Syariah/Muamalah, KA Prodi Perbankan Syariah yaitu Amrar Mahfuzh Faza, M.A , dan KA. Prodi Pendidikan Islam Anak Usia Dini yaitu Muhammad Wahyudi,M.Pd.I.

Dan dosen yang hadir pada rapat ini yaitu: 
1. Pani Akhiruddin Siregar, M.A
2. Solihin Gultom, M.HI
3. Hamdani Rokan, M.A
4. Nur Asma Siagian, M.A
5. Irma Atika Rangkuti, M.H
6. Mukharizal Arif, M.Pd.I
7. Rodiatam Mardiah, M.TH

Kegiatan rapat dosen ini berlangsung hingga selesai dengan pencapaian hasil yang bagus. Semoga dengan diadakanya kegiatan rapat dosen ini Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan dapat meningkatkan kinerjanya dalam memeberikan pendidikan bagi mahasiswa dan lebih eksis lagi untuk kedepannya Amin YRA.








Sabtu, 03 Februari 2018

Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan Melakukan Sidang Munaqasah

Sabtu, 03 Februari 2018
Perdagangan

Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan sedang melakukan Sidang Munaqasah bagi mahasiswa stambuk 2013. Acara ini dimulai pada pukul 09.00 WIB dan berlangsung sampai saat ini.
Acara Sidang Munaqasah ini di lakukan dengan acara pembukaan yang dilakukan oleh Ketua Sidang Munaqasah ,dan kemudian dilanjutkan dengan acara pengujian bagi mahasiswa yang melakukan Sidang Munaqasah. Mahasiswa yang mengikuti acara sidang munaqasah ini sebanyak 13 orang. Yaitu yang bernama :
1. Ary Syahputra
2. Dina
3. Afni Mulia Sani
4. Ahmad Al Ayubi
5. Novi Wulandari
6. Mutia Lestari
7. Nur Jannah
8. Sumira
9. Hariyati Purba
10. Ami Maria
11. Mai Safitri
12. Lili Rizky Larasati
13. Devi Yulianti

Dan Penguji acara Sidang Munaqasah ini bernama :
1. Febrilian Lestario, M.Si
2. Dra. Hj. Elpianti Sahara Pakpahan. M.A
3. Amrar Mahfuzh Faza, M.A
4. Kadri Bancin, M.Si
5. Nilna Mayang Kencana Sirait, M.Pd.I
6. Nur Asma Siagian, M.A
7. Dra. Suryani, M.A
8. Hamdani Rokan, M.A
9. Pani Akhiruddin Siregar, M.A
10. H. Amruddin Sihotang, M.A
11. Kadri Bancin, M.Si
12. Drs. H. Wardiman, M.A

Sampai saat ini Acara Sidang Munaqasah ini masih berlangsung dan kegiatan acara ini juga dihadiri langsung oleh Kopertais Wil IX. Ini kedua kalinya Sekolah Tinggi Agama Islam Panca Budi Perdagangan Melakukan Sidang Munaqasah ini.


Mudah-mudahan acara ini berlangsung dengan baik, lancar dan sukses.